Menurut Zodiak, Ini Pesan Tersembunyi di Balik Ucapan ‘I Love You’ dari Gebetan

Selasa, 27 Februari 2018 | 11:00
Indra Pramesti

Apa ya arti 'I love you' dari si dia?

Saat PDKT udah sukses dan gebetan bilang ‘I love you’, itu adalah saat yang bikin hati kita berbunga-bunga.Tapi sadar enggak sih girls, di balik ucapan ‘I love you’ yang dia lontarkan, ternyata tersimpan pesan yang tersembunyi.

Menurut Zodiak, ini pesan tersembunyi di balik ucapan ‘I Love You’ dari gebetan. Jangan sampai salah paham.

(Baca juga:4 Kondisi Terlarang Untuk Nge-Chat Gebetan. Duh Jangan Sampai Deh!)

Aries

Saat dia bilang ‘I love you’, cowok Aries mengartikannya sebagai, “Gue bener-bener kagum dan cinta banget sama lo, tapi perasaan ini bisa berubah.”Cowok Aries suka banget mengejar-ngejar kita, tapi kalau dia bosen, perasaan kagum dan cintanya bisa tiba-tiba hilang.

Taurus

Saat cowok Taurus bilang ‘I love you’, itu artinya, “Gue bentar lagi bakal percaya dan ngasih sepenuhnya hati gue ke lo. Tapi lo enggak akan nyakitin gue kan?”

Butuh waktu lama buat seorang Taurus untuk percaya kepada seseorang. Dia enggak bakal beneran suka sama kita kalau dia belum membangun rasa kepercayaan yang sepenuhnya pada kita.

Gemini

Saat cowok Taurus bilang ‘I love you’, itu artinya, “Gue bisa jadi diri sendiri dan enggak perlu pura-pura di depan lo.”Cowok Gemini termasuk selektif memilih orang yang bisa membuat dia nyaman sepenuhnya. Jadi saat dia bilang suka, itu artinya dia nyaman banget sama kita.

foto: dramabeans.com
Cancer

Saat dia bilang ‘I love you’, cowok Cancer mengartikannya sebagai, “Gue bakal cinta sama lo selamanya, enggak peduli apapun alasannya.”Cancer termasuk zodiak yang paling emosional dan selalu serius soal percintaan. Bahkan saat patah hati pun mereka bakal lama banget move on-nya.

Leo

Saat cowok Leo bilang ‘I love you’, itu artinya, “Gue enggak ngasih hati gue ke sembarang orang.”Si zodiak yang terkenal dengan self esteem-nya yang tinggi ini, kalau udah beneran suka, dia akan menganggap kita sama tingginya seperti dia.

Virgo

Di balik ucapan ‘I love you’, cowok Virgo memberi pesan, “Lo punya semua standar yang gue suka. Lo pinter, cantik, lucu, dan berbakat.”Cowok Virgo adalah cowok yang super pemilih, jadi kalau dia sudah mengutarakan perasaannya, itu artinya dia benar-benar jatuh cinta sama kita.

(Baca juga:12 Perayaan Romantis Korea di Tanggal 14 Setiap Bulan)

foto: dramabeans.com
Libra

Saat dia bilang ‘I love you’, cowok Libra mengartikannya sebagai, “Gue akan selalu memilih lo dan mendukung semua mimpi lo.”Cowok Libra selalu pengin jadi orang yang berada di sisi cewek yang dia sukai, karena seperti itu cowok Libra pengin diperlakukan.

Scorpio

Saat cowok Scorpio bilang ‘I love you’, itu artinya, “Cinta gue udah penuh banget nih sama lo.”Saat cowok Scorpio jatuh cinta, mereka enggak akan setengah-setengah. Dia akan suka sama kita sepenuhnya.

Sagitarius

Saat cowok Sagitarius bilang ‘I love you’, itu artinya, “Gue cinta sama lo, tapi bukan berarti lo bisa mengekang gue.”Sagitarius yang terkenal punya jiwa petualang ini enggak mau sepenuhnya dikekang sama pacar, meskipun dia beneran cinta. Tapi jangan khawatir, dia juga bakal menghargai kebebasan kita.

foto: dramabeans.com
Capricorn

Saat dia bilang ‘I love you’, cowok Capricorn mengartikannya sebagai, “Gue serius banget sama lo.”Kalau kamu juga pengin serius pacaran, cowok Capricorn ini yang bisa dicari. Saat Capricorn mengutarakan perasaannya, itu artinya dia sungguh-sungguh pengin punya hubungan serius sama kita.

Aquarius

Saat cowok Aquarius bilang ‘I love you’, itu artinya, “Gue cinta sama lo, gue bahkan bisa nangis karena lo.”Aquarius bukan tipe zodiak yang cengeng dan emosional, makanya saat dia bisa nangis karena kita, itu tandanya perasaannya enggak main-main.

Pisces

Saat cowok Pisces bilang ‘I love you’, itu artinya, “Nih hati gue buat lo. Lo bisa nyakitin gue, tapi gue bakal patah hati dengan cara yang beda.”Pisces adalah zodiak yang super sensitif dan sering mentransfer perasaannya dengan cara yang berbeda. Salah satunya adalah lewat seni. Makanya jangan heran kalausaat putus dia malah gencar bikin lagu atau puisi terinspirasi dari hubungan kita.

(Baca juga:5 Hal yang Tanpa Sadar Sering Dilakukan dan Bikin Kita Sulit Menemukan Soulmate)

Tag

Editor : Indra Pramesti