CewekBanget.ID - Sebagai cewek yang punya pinggul besar, kita seharusnya bersyukur, karena tubuh kita bisa terlihat lebih berbentuk, nih.
Walaupun begitu, mencari celana memang enggak mudah buat kita.
Kebanyakan celana yang terlihat keren bakalan enggak bisa dipakai ketika sudah sampai di daerah pinggul kita!
Untuk itu, coba ikuti 4 tips ini setiap kali mencari celana biar pinggul besar bukan lagi jadi masalah!
Baca Juga : 4 Inspirasi Paduan Tunik Hijab & Celana Putih yang Modis ala Selebgram
Cari model yang cocok untuk pinggul besar kita
Ada beberapa model celana yang cocok untuk kita yang punya pinggul besar. Contohnya adalah straight pants yang membuat kaki kita terlihat lebih jenjang dan enggak ketat di bagian kaki tertentu.
Kita juga bisa pilih wide leg pants yang membuat orang lain fokus pada bagian longgar celana kita, bukan pada pinggul besar kita.
Namun yang perlu kita tahu, mungkin model celana tersebut belum tentu bisa terlihat cocok pada kita. Yang terpenting adalah kenyamanan kita dan apakah kita terlihat bagus saat memakai model celana tersebut.
Pilih bahan yang tepat
Pemilihan bahan celana juga harus banget kita perhatikan!
Sebisa mungkin, pilih bahan yang ringan, seperti silk/satin atau linen yang ringan. Kalau model celana yang kita pilih adalah model yang longgar, sebaiknya kita pilih bahan celana yang lebih kaku.
Selain itu, usahakan untuk enggak menggunakan bahan yang terlalu stretch atau bisa melar, karena bisa terlihat seperti celana berkualitas rendah!
Baca Juga : Punya Pinggul Besar? Ini 3 Rekomendasi Model Rok yang Bisa Kita Pakai!
Ukuran yang lebih besar
Girls, kalau kita memilih ukuran yang sekecil dan semuat mungkin untuk pinggul besar, kita salah besar, nih!
Ternyata, ukuran yang lebih besar bakalan bikin kita lebih nyaman dan lebih kece! Pasangkan aja dengan ikat pinggang yang tepat biar enggak kedodoran.
Jahit kembali celana kita
Karena pinggul besar kita, seringkali kita bakalan membeli celana yang bakalan muat buat pinggul besar. Itu kenapa bisa jadi celana yang kita beli bakalan punya panjang yang terlalu kelewatan ataupun bagian betis yang terlalu longgar.
Kalau enggak suka dengan satu hal tertentu sama celana yang baru kita beli, enggak ada salahnya kita menjahit kembali celana dengan bantuan orang lain, kok!
(*)
Baca Juga : Punya Pinggul Besar? Pakai 4 Model Jeans yang Cocok Buat Kita!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR