CewekBanget.ID – Sekarang banyak anak muda yang pengin punya bisnis sendiri untuk menambah uang jajan.
Sebagai anak muda dan masih pemula, memang enggak terlalu gampang untuk memulai bisnis besar sendirian.
Tapi ada beberapa pekerjaan yang bisa dijadikan bisnis sendiri dan enggak merugikan sama sekali lho.
Baca Juga: Anti Menabung, 4 Zodiak Ini Pilih Hidup dengan Memboroskan Uangnya!
Hmm, kira-kira bisnis apa saja ya? Yuk kita cek!
Online shop
Kalau bisnis yang satu ini memang paling banyak diminati dan sudah mainstream ya.
Online shop membuat kita harus mampu bersaing dengan orang lain dari segi kelengkapan barang dan harganya.
Les privat
Buat kita yang memang suka belajar, bisa nih memulai bisnis les privat.
Les privat ini bisa diberikan untuk anak yang lebih muda dari kita, jadi kita sendiri juga mudah memahaminya.
Contoh les privat yang bisa diberikan adalah pelajaran biologi, kimia, matematika, fisika, bahasa Inggris.
Dengan les privat, kita juga bisa tetap melatih otak untuk mengulangi materi yang sudah pernah dipelajari sebelumnya.
Jasa pengetikan dan print
Kalau kita punya printer dan suka menulis, bisa banget nih punya bisnis ini.
Tapi untuk memulai bisnis ini, kita harus punya skill dalam mengetik dan menyusun kata supaya kita sendiri bisa mematok harga yang pas.
Blogger
Suka menulis? Bisnis ini bisa menjadi jalan yang paling menyenangkan buat kita!
Blogger hanya membutuhkan niat untuk menulis dan inspirasi yang luas.
Menjadi blogger bisa juga mendapatkan penghasilan lho, dari iklan dan jumlah website kita yang dikunjungi.
Baca Juga: Tips & Trik Biar Efektif Nabung Saat Kuliah. Mahasiswa Baru Wajib Tahu!
Pembuat website
Kalau punya kemampuan khusus untuk merancang website, bisa banget nih dicoba.
Bisnis ini memerlukan keterampilan dalam mengolah kode Personal Home Page (PHP), Active Server Pages (ASP), atau Content Management System (CMS).
Bisnis ini sendiri juga bisa mendapatkan penghasilan besar lho.
Penerjemah
Kalau kita bisa memahami bahasa asing, maka bisa coba kita tawarkan jasa menerjemahkan bahasa.
Biasanya pekerjaan ini dibutuhkan untuk menerjemahkan film, video di youtube, buku, atau lainnya.
Jasa titip
Jasa titip atau yang lebih dikenal dengan jastip memang populer ya belakangan ini.
Kita juga bisa melakukan jastip kalau sedang pergi ke luar negeri atau luar kota.
Jastip biasanya menaikkan harga yang enggak beda jauh untuk keuntungan kita sendiri.
Jasa foto
Punya kamera dan bakat foto? Mending bakat dan hobi itu dijadiin bisnis deh.
Dijamin bisnis ini banyak dicari dan punya penghasilan yang lumayan kok!
Baca Juga: Biar Bisa Beli Merchandise Kpop, 6 Hal Ini Harus Dilakukan Pelajar Biar Bisa Nabung Tiap Bulan!
Influencer
Menjadi influencer harus rajin-rajin update media sosial dan punya banyak ide.
Ciri khas kita sendiri juga diperlukan dalam bisnis ini.
Kita bisa mencari dan mencoba hal baru untuk menjalani bisnis ini supaya terlihat berbeda dengan influencer lainnya.
Nah itu dia 9 bisnis sendiri yang bisa dilakukan saat ini untuk menambah uang jajan kita. Mau mencoba yang mana nih?
(Beverly Valentina)
(*)
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR