Awalnya mereka ditantang untuk bernyanyi dalam 3 bahasa asing, yakni Indonesia, Jerman, dan Tagalog (Filipina).
Berhasil menyelesaikan tantangan dengan baik, mereka mendapatkan hadiah berupa makanan ringan yang berasal dari 3 negara tersebut.
Ketika ditanya makanan yang ingin pertama kali dicoba, VeriVery memilih mie goreng dari Indonesia.
"Ini pertama kalinya aku mencoba mi goreng ramen. Benar-benar enak," puji Dongheon.
Yeonho pun tiada hentinya meminta mi goreng kepada Dongheon.
Karena para member harus mengantri untuk mencicipi satu cup mi goreng produk Tanah Air.
"Mi gelas produk luar biasanya tidak asin. Tapi yang ini asin," komentar Kangmin.
"Iya, mie (mereka) tidak asin, kuahnya juga tidak asin," imbuh Hoyoung.
Meskipun terasa asin, Kangmin mengaku menyukainya. Begitu juga dengan Yeonho yang mengacungkan jempolnya setelah mencicipinya.
"Tetapi aku lebih suka yang ini. Aku suka ini karena rasanya seperti ramen Korea," terang Kangmin dikutip Grid.ID dari YouTube Rolling K-Pop, Sabtu (18/7/2020).
Penulis | : | None |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR