Operasi bisa menyelamatkan hidup dengan menutup kembali daerah yang lemah. Jika enggak mendapat perawatan dengan segera, kita bisa aja meninggal.
Risiko terbesarnya adalah, jika aneurisma pecah dan terjadi pendarahan di otak, pengobatan akan jadi lebih sulit dilakukan.
Jangan mengonsumsi aspirin, jika sakit kepala terjadi tiba-tiba atau terlalu intens. Aspirin justru bisa berisiko meningkatkan pendarahan.
2. Nyeri pada gigi
Terlalu sering menggeretakkan gigi dapat menyebabkan saraf di dalam gigi menjadi meradang dan menghilangkan pelindung enamel.
Kita mungkin malah menggeretakkan gigi hingga ke akar, yang mengarah ke ekstraksi.
Komplikasi dari menggeretak gigi, yang disebabkan oleh stres bisa dicegah dengan menggunakan pelindung pada malam hari.
3. Nyeri perut pada area perut bawah sebelah kanan
Rasa nyeri biasanya dimulai pada area tengah perut dan secara bertahap bergerak ke kanan.
Jika usus buntu tersebut pecah, dapat menyebabkan komplikasi yang berbahaya karena bakteri yang meledak ke dalam aliran darah akan menginfeksi seluruh tubuh.
Untuk mengetes apakah benar nyeri yang dirasakan adalah usus buntu, coba tekan perut. Perut akan terasa nyeri saat melepas tekanan.
Tes lain, coba angkat lutut sampai ke kepala dan biarkan orang lain menekan otot bawah perut. Jika terasa menyaktikan, bisa jadi usus buntu udah iritasi.
Baca Juga: 3 Zodiak Cewek Ini Terkenal Paling Matre! Kamu Termasuk, Nih?
4. Nyeri punggung bagian tengah yang disertai demam
Kondisi ini terjadi ketika bakteri yang menyusup saluran kemih menyebar ke ginjal, membuat infeksi lebih parah.
Gejala infeksi ginjal mungkin dimulai dengan infeksi saluran kemih, seperti rasa sakit saat buang air kecil.
Cewek ternyata juga lebih rentan terkena infeksi ginjal, lho! Kalau infeksi ginjal tersebut enggak mendapatkan pengobatan, ginjal kita bisa rusak.
5. Nyeri yang menusuk di antara tulang belikat
Bisa aja serangan jantung karena sekitar 30% orang yang mengalami serangan jantung enggak tertangani dengan segera.
Sakit di antara tulang belikat juga cukup sering terjadi pada cewek, biasanya juga diikuti dengan rasa nyeri di rahang, sesak napas, dan mual.
Jika mengalami gejala-gejala ini (bisa lebih dari satu), kita membutuhkan perawatan segera.
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR