4. Less products!
Untuk menciptakan makeup yang tampak natural, kita enggak perlu produk makeup yang banyak, kok.
Kuncinya yaitu di teknik makeup yang kita pakai.
Selain complexion, kita perlu produk untuk memberikan warna pada kelopak mata, pipi, dan bibir biar kelihatan fresh.
Saat ini udah banyak banget produk makeup multifungsi yang bisa kita pakai sebagai eyeshadow, blush on, dan lipstik dan ini biasanya memiliki tekstur krim atau liquid.
Hindari penggunaan bulu mata palsu, dan teknik menggunakan pensil alis yang berlebihan, ya!
5. Produk pamungkas!
Seperti yang udah dibilang pada poin di atas, untuk menciptakan produk makeup, hindari penggunaan makeup yang terlalu banyak dan rumit.
Sekarang, kita bisa menciptakan dimensi wajah dengan menggunakan satu produk aja, lho!
Shu Uemura baru aja meluncurkan produk shaping powder pertama yang dibuat khusus untuk warna dan fitur kulit Asia, namanya 3D Face Shaper.
Jadi bedak ini, bisa membentuk angle wajah dengan 1 langkah mudah!
Bedak ini bakal bikin tampilan makeup jadi lebih glowing natural seperti menggunakan highlighter namun enggak berlebihan.
Produk ini punya teknologi mutiara warna duo pink / kuning konsentrasi tinggi
yang akan memberikan pantulan warna sesuai dengan sudut wajah kita, sehingga memberikan kesan efek 3D. Jadi enggak perlu lagi tuh produk buat shading maupun highlighter tambahan.
Shu Uemura 3D Face Shaper hadir dalam 3 warna yang bisa disesuaikan sama warna kulit kita, yaitu Light, Medium dan Rich.
FYI, produk ini bikin tampilan makeup kita makin super flawless, tampak enggak berminyak, serta mampu menyamarkan tampilan pori dan tekstur kulit. Juara banget, deh!
Nah, itu tadi beberapa trik yang bisa kita ikuti untuk menciptakan tampilan makeup natural dan flawless yang cukup effortless. Mudah banget kan, girls? (*)
Baca Juga: Buat Fans Webtoon, Ini Cara Mudah Screenshot Webtoon Favorit Pakai Cara Legal!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR