CewekBanget.ID - Shower gel adalah salah satu pilihan sabun mandi yang bisa kita gunakan, girls.
Mungkin kita mengira shower gel ataupun sabun mandi batangan dan jenis lainnya sama saja karena yang penting bisa membersihkan tubuh.
Tapi sebenarnya ada beberapa alasan mengapa shower gel bisa jadi pilihan terbaik untuk merawat kulit tubuh kita.
Baca Juga: Rekomendasi Keperluan Kamar Mandi Aesthetic Murah di Online Shop!
Yuk kita kepoin apa saja alasannya!
Mengelupas Kulit Mati
Shower gel memang fungsi utamanya sama seperti sabun lainnya yaitu untuk membersihkan kulit.
Tapi ada kelebihan shower gel adalah teksturnya bisa mengelupas kulit mati kita, girls.
Jadi buat kita yang kulitnya sensitif kalau pakai scrub, bisa coba shower gel saja.
Karena shower gel bisa mengelupas kulit mati, maka efeknya kulit kita akan terasa lebih halus dan lembut.
Baca Juga: Gatal-Gatal Setelah Mandi? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!
Cocok Buat Kita yang Tinggal di Tropis
Shower gel paling tepat untuk kita yang tinggal di iklim tropis seperti Indonesia, karena pada umumnya shower gel punya sensasi mint atau mentimun yang bisa bikin kulit terasa lebih segar.
Selain itu juga pemakaian shower gel cocok untuk kulit yang berminyak dan mudah berjerawat.
Suka ngalamin jerawat di punggung, girls? Coba deh ganti sabun mandi dengan shower gel.
Aromanya Enak
Sama seperti jenis sabun lainnya, shower gel juga punya aroma yang berbeda-beda kok.
Kalau shower gel dari Cote d'Azur contohnya, memiliki beberapa pilihan aroma yang bisa menenangkan.
Salah satunya aroma vanila yang manis!
Kelebihan produk ini adalah bisa sekalian melembapkan dan membersihkan kulit dengan lembut.
Terlebih lagi kandungannya aman karena tanpa paraben, silicon, dan sulfat.
Baca Juga: Selain Menyegarkan, Ini 3 Manfaat Mandi Pakai Air DIngin Buat Kesehatan Kulit
Bisa Bikin Kulit Lebih Bersih
Beda ya kalau sabun batangan, karena dia memiliki bentuk maka akan terbatas banget membersihkan lekukan tubuh kita.
Tapi kalau pakai shower gel maka akan lebih maksimal lagi membersihkannya karena berupa liquid yang bisa lebih mudah menjangkau lekukan dan area tubuh yang sulit.
(*)
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR