CewekBanget.ID - Nah, lho! Mana nih, yang masih sering bermalas-malasan setelah bangun tidur?
Bahkan meskipun kita memiliki segudang aktivitas yang harus dilakukan dalam sehari, rasanya kita berat banget kalau disuruh meninggalkan kasur.
Tapi fyi, enggak langsung bangun dan berkegiatan di pagi hari dapat memengaruhi suasana hati kita sepanjang hari, lho.
Jadi kita mesti melakukan apa nih, supaya lebih gesit saat bangun di pagi hari dan mengubah kebiasaan bermalas-malasan?
Baca Juga: Tiru Gaya Hidup The 5 AM Club, Orang-orang yang Bangunnya Jam 5 Pagi!
Peregangan
Begitu terbangun dari tidur, segera bangkit dari kasur dan lakukan peregangan sederhana selama beberapa menit.
Ini dapat meningkatkan produksi serotonin dan dopamin dalam tubuh.
Hasilnya, kita bakal lebih bersemangat menjalani hari.
Baca Juga: Lakukan 2 Gerakan Ini Setelah Bangun Tidur, Bisa Panjang Umur!
Merapikan Tempat Tidur
Jangan salah, merapikan tempat tidur juga akan membuat suasana hati kita membaik dan lebih bersemangat menjalani aktivitas seharian.
Sehabis melakukan peregangan, jangan lupa untuk merapikan tempat tidur untuk mengalihkan pikiran dari hal-hal negatif.
Membereskan tempat tidur juga bisa menimbulkan rasa puas dalam diri kita karena berhasil melakukan sesuatu.
Mendengarkan Musik
Buat rutinitas pagi menjadi lebih menyenangkan dengan cara mendengarkan musik.
Susunlah playlist yang isinya lagu-lagu pembangkit semangat atau memberi motivasi.
Selain musik, mendengarkan podcast juga bisa membuat suasana hati di pagi hari lebih bahagia.
(*)
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR