Ini bakal bikin wajah kita bersih dan bebas dari makeup.
2. Minyak alami
Hampir semua jenis makeup remover bisa menghilangkan minyak alami kulit.
Hal itu dapat menyebabkan kulit menjadi sangat kering.
Atau sebaliknya, kulit akan mulai memproduksi minyak secara berlebihan, sehingga bisa memicu munculnya jerawat.
Agar kerugian ini enggak kejadian, coba deh untuk menggunakan minyak alami sebagai pengganti produk makeup remover.
Kita bisa menggunakan minyak alami seperti minyak zaitun atau minyak kelapa.
Baca Juga: Picu Breakout, 5 Cara Hapus Makeup Ini Cuma Bikin Kulit Makin Rusak!
Kedua minyak tersebut bisa membersihkan kulit tanpa membuatnya terlalu kering.
Minyak zaitun dan minyak kelapa juga bagus untuk menghilangkan semua jenis riasan, dari maskara paling gelap hingga lipstik paling dengan pigmentasi tinggi!
3. Mentimun
Ada banyak produk kecantikan yang menggunakan mentimun sebagai bahan untuk menghilangkan makeup di wajah.
Source | : | Medical Daily,NOVA |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR