CewekBanget.ID - Buat kita yang suka nonton sinetron atau FTV, biasanya kita sering melihat salah satu karakternya menderita leukemia.
Leukemia atau kanker darah merupakan kanker jaringan pembentuk darah yang akhirnya membuat tubuh kita kesulitan melawan infeksi.
Banyak pasien leukemia yang awalnya enggak menunjukkan gejala-gejala tertentu.
Penyebab leukemia pun bisa dipengaruhi oleh beberapa hal, termasuk gaya hidup.
Jarang diketahui, beberapa hal yang kesannya sepele di bawah ini justru bisa memicu leukemia, lho! Kita perlu waspada ya, girls!
Baca Juga: Gusi Berdarah Saat Sikat Gigi Jadi Pertanda Kita Mengidap 9 Penyakit Ini. Termasuk Leukimia!
1. Kopi
Terlalu sering mengonsumsi kopi setiap hari ternyata bisa meningkatkan risiko terkena penyakit leukemia.
Sebuah penelitian French ESCALE tahun 2013 bahkan menunjukkan kalau meminum lebih dari 2 cangkir kopi dalam sehari dalam masa kehamilan bisa meningkatkan risiko bayi menderita leukemia.
Mulai sekarang, kurangi asupan kafein dalam sehari agar tubuh selalu sehat, ya!
2. Radiasi
Radiasi, baik dalam jumlah rendah apalagi tinggi, bisa meningkatkan risiko seseorang terkena penyakit leukemia.
Itulah sebabnya mengapa perempuan yang sedang hamil enggak disarankan melakukan rontgen atau pemeriksaan dengan sinar X.
Hal ini bermaksud untuk menekan risiko si calon bayi terkena penyakit kanker darah ini.
3. Bensin
Bensin mengandung sebuah senyawa kimia organik yang dikenal dengan nama benzena atau benzol.
Benzena ini bersifat karsinogenik atau bisa menyebabkan kanker.
Enggak cuma terkandung dalam bensin, senyawa yang satu ini juga ditemukan dalam produksi plastik, karet buatan, tinta printer, obat, hingga pewarna rambut.
Seseorang juga bisa terpapar benzena dalam kadar yang cukup tinggi ketika ia merokok dengan menggunakan shisha tembakau!
Baca Juga: Ani Yudhoyono Meninggal, Ternyata 5 Hal Kecil Ini Bisa Cegah Penyakit Leukimia!
4. Obesitas
Orang dengan berat badan berlebih atau obesitas ternyata memiliki risiko terkena leukemia lebih tinggi dibandingkan dengan orang dengan berat tubuh yang normal.
Untuk itu, sangat penting bagi kita menerapkan pola hidup sehat sedini mungkin.
5. Rokok
Sebuah studi tahun 2019 memperlihatkan bahwa rokok dapat meningkatkan risiko menderita leukemia.
Enggak cuma untuk perokoknnya aja, orang-orang sekitar, seperti orang tua dan anak si perokok juga bisa terkena imbasnya berisiko menderita leukemia.
Hal ini disebabkan oleh karsinogen yang terkandung dalam rokok diserap oleh paru-paru lalu dialirkan melalui pembuluh darah.
Itu tadi beberapa hal yang enggak kita sadari ternyata dapat memicu leukemia.
Mulai sekarang, sebisa mungkin terapkan gaya hidup sehat agar kita bisa terhindar dari berbagai penyakit berbahaya termasuk kanker darah ini, ya!
(*)
Baca Juga: Sering Mimisan? Hati-Hati, Bisa Jadi Itu Pertanda Kita Mengidap 4 Penyakit Serius Ini!
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR