Kalaupun mau minum susu, pastikan kita beri jeda setidaknya 2 jam sebelum konsumsi makanan dan suplemen yang mengandung zat besi.
Makanan minuman mengandung tanin
Teh jadi salah satu minuman yang mengandung tanin, tapi ada pula makanan yang mengandung tanin, seperti jagung dan anggur.
Tanin bisa mengganggu penyerapan zat besi dalam tubuh, walaupun belum ada studi besar yang bisa membuktikannya.
Walaupun begitu, bukan berarti kita enggak boleh minum teh dan makan jagung serta anggur, kok.
Untuk mengurangi kandungan tanin dalam tubuh, kita bisa batasi konsumsi jagung dan anggur, serta jangan biarkan teh diseduh terlalu lama.
Makanan minuman mengandung asam oksalat
Asam oksalat bisa kita temukan dalam cokelat, kacang-kacangan, dan parsley.
Sama seperti kandungan lainnya yang telah disebutkan, asam oksalat mengikat zat besi dalam tubuh, sehingga tubuh enggak bisa menyerapnya.
Hal ini sangat berbahaya buat kita yang lagi membutuhkan zat besi.
Baca Juga: Bebas Anemia dan Gagal Jantung, Ini 5 Buah-buahan Paling Kaya Zat Besi
Makanan minuman mengandung asam fitat (phytic)
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR