Pertanda sakit jantung adalah clubbing finger juga disebut jari tabuh yang disebabkan oleh pembengkakan pada ujung ruas jari atau bantalan kuku sehingga kuku terlihat melebar dan melengkung.
Clubbing finger sering terjadi karena kadar oksigen rendah dalam darah yang berlangsung lama.
Darah yang membawa oksigen enggak bisa mencapai jari dengan benar. Dan hal ini menjadi tanda adanya masalah jantung.
Baca Juga: Bagian Dada Tengah Nyeri? Ketahui Penyebabnya dan Jangan Disepelekan
Banyaknya timbunan lemak juga dapat terlihat di mata berupa lingkaran atau cincin berwarna abu-abu di sekitar bagian luar iris atau selaput pelangi.
Lingkaran di iris ini disebut adalah arcus senilis.
Meski timbulnya lingkaran enggak mengganggu penglihatan, timbulnya cincin lemak ini adalah gejala penyakit jantung koroner.
Kondisi mulut juga bisa memberikan pertanda sakit jantung.
Kehilangan gigi dan gusi yang meradang (periodontitis) adalah penanda penyakit jantung.
Bakteri jahat dapat memasuki aliran darah dari mulut dan menyebabkan peradangan pada pembuluh darah, yang dapat menyebabkan penyakit kardiovaskular.
Pertanda kesehatan lain dari mulut adalah warna bibir. Bibir biasanya berwarna merah, tetapi dapat berubah menjadi warna kebiruan (sianosis) pada orang dengan masalah jantung.
Bibir biru dikarenakan kegagalan sistem kardiovaskular untuk mengirimkan darah beroksigen ke jaringan.
Baca Juga: Inilah 7 Bahan Pengganti Garam yang Lebih Baik Untuk Kesehatan Jantung
(*)
Source | : | Cewek Banget |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR