Bagian depan uang Rp 1000 yang berlaku saat ini terdapat gambar Kapitan Pattimura.
Apa yang jadi misteri? Kalau kita perhatikan lebih jelas, pada kancing yang ada di gambar uang tersebut, kita akan menemukan kancing yang menyerupai emoticon smile. He-he-he.
Kira-kira emang sengaja dikasih gambar itu atau enggak sengaja, ya?
(foto: royalvine23.blogspot.com)
Rp 50 ribu Emisi Tahun 1999
Kalau misteri yang satu ini mungkin sudah umum kita ketahui.
Tapi buat yang lupa atau mungkin belum tahu, tenang... kita bakal pelan-pelan melihat detail uang Rp 50 ribu keluaran 1999.
Uang Rp 50 ribu jaman itu menampilkan gambar W.R. Soepratman.
Dan, perhatikan di sebelah W.R. Soepratman, ada tulisan kecil yang ternyata merupakan tulisan lagu Indonesia Raya.
Penulis | : | Natasha Erika |
Editor | : | Natasha Erika |
KOMENTAR