Tidak hanya menjalani profesi sebagai seorang penyanyi atau aktor saja, namun seleb korea berikut ini juga menjalani profesi sebagai penyiar dadio. Berikut daftar 7 seleb Korea yang juga berprofesi sebagai penyiar radio.
Lee Hongki
Lee Hongki yang merupakan vokalis FT Island memulai karirnya memang bukan sebagai penyiar radio. 17 Oktober 2016, Hongki memulai projectnya sebagai DJ Radio di Kiss The Radio channel KBS Cool FM.
Tablo
Rapper dan penulis ini memang sudah tidak diragukan lagi kemampuannya apalagi kemampuannya sebagai seorang penyiar radio. Tablo memang terkenal sebagai penyiar radio andal yang dimiliki oleh Korea Selatan.
Leeteuk
Sejak tahun 2006, Leetuk Super Junior ini memegang aacara pada Kiss The Radio di Channel KBS Cool FM. Ketika menjalani wajib militer, dia digantikan oleh rekannya, Ryeowook.
Son Dongwoon
Member Highlight ini juga pernah menjadi penyiar radio atau DJ. Ia menjadi penyiar pada program terbaru yakni Melon Radio Show.
(Baca juga: 7 Persahabatan Seleb Kpop Cewek yang Super Kompak. #FriendshipGoals Banget!)
Ryeowook
Ryeowook yang juga merupakan member dari Super Junior ini bertindak sebagai DJ Radio pada acara SUKIRA atau Super Junior Kiss The Radio. Setelah 6 tahun, Ryeowook berkarir sebagai DJ Radio.
Jonghyun 'SHINee'
Cowok dengan nama asli Kim Jong-hyun ini ternyata seorang radio DJ. Meskipun ia merupakan vokalis utama SHINee, namun ia sempat memiliki acara radio sendiri yang bertajuk "Blue Night."
(Baca juga: 10 Seleb Korea yang Mengorbankan Karier Sebagai Atlet Untuk Jadi KPop Idol)
Sunny 'SNSD'
Selain sebagai seleb yang aktif bersama Girls Generation, Sunny ternyata pernah jadi seorang penyiar radio. Salah satu acara radio yang terkenal dengan Sunny sebagai DJ ialah FM Date.
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR