Goo Hara melakukan debut akting di drama City Hunter sebagai pemain pendukung.
Dilansir dari laman soompi.com, pada saat itu Goo Hara mengatakan, “Aku mungkin mendengar kalau aktingku buruk. Tapi, aku tertarik merambah dunia akting dan memutuskan untuk berakting tanpa mengetahui kalau aku akan mendapatkan kritikan.
Jika aktingku dikiritik buruk maka aku akan menerimanya dan akan berusaha untuk lebih baik lagi”
Lalu ketika Goo Hara mendapat tawaran untuk menjadi peran utama di sebuah drama pada tahun 2016, netizen memberikan kritikan akan hal ini.
Dilansir dari laman koreaboo.com, netizen memberikan komentar seperti, “Karena Goo Hara aku enggak akan menonton dramanya”, dan “Kamu bercanda kan? Protagonist?”
(Baca juga : Nam Taehyun & 2 Seleb Korea Ini Disebut Sebagai Idol dengan Akting Terburuk)
Kim Hyun Joong
Kim Hyun Joong mmeulai debut aktingnya di drama Boys Before Flowers. Meskipun drama ini popular, namun Kim Hyun Joong enggak terlepas dari kritikan akna kemampuan aktingnya.
Dilansir dari laman soompi.com, di tahun 2012 Kim Hyun Joong bahkan mengakui kalau sebenanya dia memang enggak tertarik untuk berakting.
Kim Hyun Joong mengatakan, “Jujur, aku minta maaf kepada semua senior yang lagi belajar acting sekarang, tapi aku memulai akting ketika aku sama sekali enggak tertarik untuk berakting. Mungkin ini penyebab ada banyak kritikan mengenai aktingku”
Kang Minhyuk ‘CNBLUE’
Kang Minhyuk lewat aktingnya di drama Entertainer dan yang terbaru Hospital Ship, mendapat kritikan kalau aktingnya terlalu kaku. Dilansir dari laman soompi.com, Minhyuk pun memberikan respon akan kritika aktingnya.
Minhyuk mengatakan, “Sulit untuk mengukur kemampuan aktingku sendiri. Aku sudah berusaha sangat keras tapi jika orang merasa kecewa, maka berarti ada yang kurang dari diriku.
Aku dengan rendah hati mendengar berbagai macam kritikan dan berencana untuk terus bekerja keras dan fokus untuk memperlihatkan emosi peranku menjadi lebih baik.”
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR